Teknik Mesin

Deskripsi Program Studi S1 Teknik Mesin

Visi Keilmuan Program Studi

Menjadi program studi Teknik Mesin yang unggul dan bereputasi internasional dalam Bidang Konservasi Energi dan Manufaktur, serta mendukung pembangunan masyarakat yang berkelanjutan.

Profil Lulusan Program Studi S1 Teknik Mesin UMB
Berdasarkan uraian faktor-faktor yang memengaruhi profil lulusan program studi, Program Studi S1 Teknik Mesin UMB merumuskan profil lulusan sebagai berikut:

  • Research Engineer
    Menjadi peneliti yang mampu berperan dalam penelitian, pengembangan ilmu, dan rekayasa teknik.

  • Energy Auditor
    Menjadi auditor energi yang memiliki pengetahuan dan kompetensi dalam identifikasi peluang penghematan energi serta rekomendasi peningkatan efisiensi energi di industri.

  • Plant Engineer
    Menjadi engineer yang memiliki pengetahuan dan kompetensi dalam pengelolaan, pemeliharaan, dan perbaikan aset-aset mekanikal di industri.

  • Product Design Engineer
    Menjadi engineer yang memiliki pengetahuan dan kompetensi tentang metode perancangan dan proses manufaktur untuk membuat produk yang fungsional dan sesuai standar-standar yang berlaku.

  • Technopreneur
    Menjadi wirausahawan yang memanfaatkan teknologi untuk membangun inovasi usaha di bidang konservasi energi.

 

Berita

Kuliah Tamu Prof Ir Dr Ahmad Razlan bin Yusoff

Pada hari Kamis, 5 Desember 2024, program studi Teknik Mesin UMB  dengan bangga menggelar acara kuliah tamu yang menghadirkan pembicara istimewa, Prof. Ir. Dr. Ahmad Razlan bin Yusoff dari Universiti Malaysia Pahang Al-Sultan Abdullah. Beliau merupakan salah satu pakar terkemuka di bidang manufaktur cerdas (smart manufacturing) dan proses pemesinan (machining process).

Lihat Detail
Survei layanan dan bimbingan tugas akhir

Kepada:
Mahasiswa (Skripsi/Tesis/Disertasi)
Universitas Mercu Buana

Dalam upaya untuk meningkatkan mutu layanan bimbingan tugas akhir, kami mengadakan survei kepuasan untuk mendapatkan masukan yang dapat membantu Universitas Mercu Buana memberikan pelayanan yang lebih baik kepada para Mahasiswa/i.

Kami mengharapkan kesediaan Mahasiswa/i untuk meluangkan waktu dalam mengisi form penilaian ini sebagai upaya bersama dalam mencapai peningkatan kualitas layanan bimbingan tugas akhir di Universitas Mercu Buana.

Atas nama Universitas Mercu Buana, kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kesediaan waktu Mahasiswa/i dalam mengisi survei ini.

Salam,
Biro Kepuasan Pengguna
Universitas Mercu Buana

Lihat Detail