ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

Seminar Kewirausahaan: Digital Marketing dan E-Commerce: Meningkatkan Keberhasilan Bisnis di Era Digital

   1514    2 min

Biro Kewirausahaan Universitas Mercu Buana (UMB) mengadakan Seminar Kewirausahaan yang mengangkat topik "Digital Marketing dan E-Commerce: Meningkatkan Keberhasilan Bisnis di Era Digital", di Auditorium Prof. Harun Zain, UMB (16/9).

Sebanyak 60 peserta, terdiri dari mahasiswa UMB dan peserta P2MW (Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha) mengikuti seminar ini. Seminar ini mengundang nara sumber Rigel Pawallo, ST, Founder dan CEO Tokowadah dengan dimoderatori oleh Dr. Daru Asih, SE, MM, selaku Kepala Biro Kewirausahaan UMB.

“Salah satu poin penting yang dibahas dalam seminar ini adalah fakta bahwa Indonesia saat ini menempati peringkat keempat di dunia dalam penggunaan internet dan media sosial. Ini menunjukkan betapa pentingnya Digital Marketing dalam menghadapi persaingan bisnis saat ini”, jelas Rigel dalam paparannya.

Dalam perdebatan Digital Marketing vs Tradisional Marketing, seminar ini menggarisbawahi keunggulan Digital Marketing yang lebih efektif dalam mencapai target audiens.

Pembicara juga berbagi strategi channel digital yang efektif, serta langkah-langkah untuk memulai atau meningkatkan upaya Digital Marketing. BMC (Business Model Canvas) juga menjadi topik utama, membantu para peserta memahami fondasi bisnis yang kuat. Tips berharga untuk startup sebelum melangkah ke pasar (Go to Market) juga tidak terlewatkan.

Selain itu, seminar ini menyoroti pentingnya menentukan target market dan media promosi yang tepat, dengan penekanan khusus pada penggunaan media sosial dan E-commerce sebagai alat promosi yang efektif.

Daru menyampaikan, peserta disadarkan bahwa bisnis dapat dimulai dari nol atau bahkan dari kondisi defisit, atau melanjutkan usaha keluarga. Dalam era 4.0 yang terus berkembang, para peserta diingatkan untuk berani keluar dari zona nyaman mereka.

“Pesan kuat yang dibahas disini adalah bahwa pengusaha bisa lahir di mana saja, dan semoga para peserta dapat mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh dan dapat lolos pada Expo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia Expo (KMI) di Bali nanti”, tambah Daru.

Seminar ini berhasil memberikan wawasan berharga kepada peserta tentang potensi dan tantangan dalam dunia bisnis di era digital. Semoga pengetahuan yang diperoleh dapat membantu mereka sukses dalam perjalanan kewirausahaan mereka.



Next PostPrevious Post